Logo

Kelurahan Wates

Kabupaten Kulon Progo

Home

Profil Kelurahan

Infografis

Listing

Berita

Belanja

PPID

Pelaksanaan Imunisasi Japanese Encephalitis (JE) di Kelurahan Wates

Pelaksanaan Imunisasi Japanese Encephalitis (JE) di Kelurahan Wates

Invalid Date

Ditulis oleh Administrator

Dilihat 242 kali

Pelaksanaan Imunisasi Japanese Encephalitis (JE) di Kelurahan Wates

Wates- 07 September 2024. Kelurahan Wates bekerja sama dengan Puskesmas Wates menyelenggarakan imunisasi Japanese Encephalitis (JE) di Aula Kelurahan Wates dibantu dengan kader posyandu Kelurahan Wates, adapun sasaran imunisasi JE ini adalah anak-anak usia 9 bulan sampai dengan 15 tahun. Perlu diketahui bersama, Japanese Encephalitis (JE) adalah salah satu penyebab utama radang otak akibat infeksi virus (ensefalitis virus) di seluruh dunia dan merupakan masalah utama kesehatan di Asia termasuk masyarakat di Indonesia. Berdasarkan data publikasi Badan Kesehatan Dunia atau WHO, diperkirakan terdapat sejumlah 67.900 kasus baru per tahun di 24 negara di kawasan Asia dan Oseania. Pelaksanaan imunisasi JE di Kelurahan Wates mencakup 140 anak, terdiri dari: usia 9 s/d 59 bulan sebanyak 114 anak, usia 5 s/d kurang 7 tahun sebanyak 14 anak, usia 7 s/d 12 tahun sebanyak 6 anak dan usia 13 tahun s/d 15 tahun sebanyak 0 anak. Kegiatan imunisasi JE berlangsung lancar dan dihadiri langsung oleh Lurah Kelurahan Wates, Bapak Bambang Sunartito, S.IP, Plt. Kepala Jawatan Sosial Kapanewon Wates Bapak Jemakir, SIP, Bhabinkamtibmas Kelurahan Wates Bapak Aiptu Nur Rochmanto dan Babinsa Kelurahan Wates Bapak Sertu Ariyanto.



Dalam rangka mencapai target SDGs 2030, Pemerintah Indonesia berkomitmen tinggi untuk melindungi seluruh masyarakat dari kesakitan, kecacatan dan kematian akibat penyakit-penyakit berbahaya yang dapat dicegah dengan imunisasi, salah satunya dengan menambahkan imunisasi JE ke dalam program imunisasi rutin di wilayah endemis penyakit tersebut. Mari kita lindungi anak – anak Indonesia dari bahaya penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I) salah satunya adalah JE sehingga Indonesia dapat memiliki generasi emas yang sehat, tangguh, cerdas dan kuat.

Bagikan:

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Logo

Kelurahan Wates

Kecamatan Wates

Kabupaten Kulon Progo

Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta

© 2025 Powered by PT Digital Desa Indonesia